To me the sea is a continual miracle; The fishes that swim–the rocks–the motion of the waves–the ships, with men in them, What stranger miracles are there?” – Walt Whitman
Arborek Island, 19 December 2012 [08:32am]
Tepat pukul delapan, kapal kami berlabuh meninggalkan dermaga pulau Mansuar. Laut pagi itu tenang tanpa gelombang, kapal kami bergerak tanpa goncangan yang berarti. Nahkoda menembak arah barat, mengarahkan kapal kami menuju sebuah pulau di tengah perairan Raja Ampat, Arborek namanya.
Memandang Arborek dari kejauhan memori saya tiba-tiba memutar sebuah kilasan gambar yang tanpa sengaja saya temukan di sebuah situs traveling luar negeri. Sebuah pulau kecil yang mengapung di tengah lautan berwarna biru toska, dengan lengkung pelangi membusur dari ujung satu ke ujung lainnya. Sebuah kalimat tertulis di bawahnya: “Arborek, the island of fairy.” Saat itu saya hanya dapat mengagumi tanpa sadar bahwa pulau itu terletak disini, di tanah air saya sendiri. Continue reading